Posts

Showing posts from 2019

Si Ombak Borneo

Image
Bebs, cuman mau cerita dikit aja. Jujur aku tuh takut air, pastinya aku nggak bisa berenang. Tapi ketika "dipaksa" terjun melawan ombak yg sangat tinggi dan menakutkan. Aku dan kamu terus melawannya, sampai dimana kamu dan aku menjadi kita. Ketakutan yg terbayang di depan sana, terjatuh dan bangkit lagi. Kita adalah pemenang yg bisa melawan ombak dan kita juga bisa melawan pecahan masalah yg ada. Dan ini seru banget, rasa ketakutan itu musnah. Entah apa yg terjadi, ini pembelajaran yg sangat berarti. Aku sangat bangga pada diriku dan teman-teman aku yg tidak membiarkan diri aku atau yg lain tenggelam. Dari awal aku mengikuti kegiatan ini sudah berfikir bahwa senior yg kita takutkan tidak seburuk itu. Muka judes, membentak kita dan bersikap seolah tidak terjadi apa-apa bahwa kita pernah dekat. Itu berubah 99% di dalam kegiatan pengukuhan. Tapi dari situ kita dapat ambil pelajaran yg berharga. Sebuah kesetiaan dengan teman, sebuah kepedulian yg sangat besar untuk ke...

Sebatas Dunia

Akhir-akhir ini aku banyak kehilangan  ide menulis. Awal aku hobi nulis, karena aku bukan tipe orang yang suka menceritakan. Menjadi pendengar yang baik tetapi jarang memberi saran. Kadang suasana hati seseorang itu berbeda. Aku juga tidak tau apa yang ada di hati mereka dan pikiran mereka. Apa mereka bisa menerimanya, ataupun mereka menolaknya? itu sudah biasa bagi aku. Tapi sih yang selama ini teman-temanku menceritakan dan meminta diberikan saran. Mereka kebanyakkan menolaknya. Udah kebal dunggg makanya aku paling malas membuka mulut. Hmmm. Aku selalu menjaga perasaan orang, nggak mungkinkan aku diam terus-menerus ketika ada yang salah ataupun melenceng dari jalan mereka.  Pastinya aku akan membuka mulutku untuk berbicara. Sebelum mulutku mengeluarkan bunyi. Perasaan aku mulai bekerja duluan dibandingkan pikiran aku. Tidak sedikit pun yang menghargai perasaan orang. Aku adalah orang yang paling menjaga itu. Tidak apa-apa untuk diriku. Memang menyakitkan tetapi it...

Perjalanan Dari Kegagalan

Kegagalan adalah hal yang manusiawi. Ada orang yang mampu melewati dan ada juga orang yang tidak mampu melewatinya. Belajar dari sebuah kegagalan yang tak mesti untuk bersedih didalamnya. Sebuah perjalanan dari kegagalan yang akan memulai kehidupan sebenarnya. Salam dari Maba (Mahasiswa Baru). Asekkkkkk...... Keluar dari zona nyaman, keluar dari masa labil dan keluar dari seorang siswa/i yang selama tujuh belas tahun berada di bangku pelajar. Kata orang ' wah jadi bakalan gak ada ocehan guru dan gak ada upacara bendera lagi' dan sekarang akan menjadi mahasiswa/i yang kelihatan sangat kecil tetapi sebenarnya susah untuk menembusnya. Bersaing dengan seluruh pelajar se-Indonesia membuat diri ini menjadi il-fil untuk mendaftar di Perguruan Tinggi terfavorit. Bahkan diri ini tak tau yang mana favorit bagi diriku dan tak tau ke arah mana tujuan perguruan ataupun jurusan yang aku minati. Tak punya bakat dan tak punya kepintaran hanya mengandalkan usaha dan doa saja. Bukan juga o...

Seorang Introvert

Aku adalah seorang introvert. Orang bilang aku orang yang sombong, cuek, jutek dan yang lain-lain. Tapi bagiku, itu tidak di dalam diriku! Sebagian kecil ada beberapa sifat seperti mereka pandang dan mereka lontarkan. Terlalu kejam, akan tetapi aku lebih menghormati orang-orang yang mengatakan kebenaran kepada aku sendiri. Tidak peduli betapa sulitnya itu. Tapi inilah aku! Seorang introvert yang selalu bersama sepi. Sepi adalah teman sejatinya, sunyi adalah tempat bahagianya dan kesendirian adalah tempat ternyaman. untuk di kunjungi. Sebenarnya aku tidak pernah memilih untuk sendiri. Sederhananya, aku hanya memilih untuk lebih mencintai diri sendiri, dibandingkan memutuskan bersama keramaian. Sesekali aku butuh sendiri untuk beberapa waktu. Agar aku menyadari bahwa bahagia yang kita rasakan adalah berasal dari diri kita sendiri, dari pencapaian yang kita dapatkan, dari rasa syukur atas apa-apa yang diberikan Tuhan atau ternyata bergantung pada orang lain. Aku bukan anti sosial ...

Dari Aku Untuk Masa Depanku

Dari aku untuk masa depanku. Hai masa lalu apakabar? Apakah luka itu sudah mengering? Apakah rasa kecewa itu sudah menghilang? Aku hanya ingin sedikit mengetahui kabarnya saja. Mengingat tangisan yang cukup deras di pipi. Kebahagian yang selalu dibuat dengan kepalsuan. Senyuman yang tak pernah terpancar dengan ketulusan. Harapan yang membuat rasa kekecewaan itu timbul. Maafkanlah semua itu. Maafkan semua detik yang selama ini aku buang dengan kesia-siaan. Seberapa besarnya menyerah dan seberapa besarnya ketakutan yang selama ini muncul. Pikiran ini melayang-layang, ada kecemasan untuk dimasa depan. Ada kekhawatiran tentang impian. Untukku dimasa lalu. Jangan kamu terus membunuhku seperti ini. Membunuh secara perlahan dan membuat penyesalan dimasa yang akan datang. Aku tak kuat menahannya. Ada hal tersulit dalam hidup adalah tetap menjadi diri sendiri ketika semua orang berusaha mengubah diri ini menjadi orang lain. Jangan biarkan badai ini terus menerpa dan menerjang ker...

That's Life

Di kehidupan ini tidaklah abadi. Buktinya; banyak manusia yang berubah-ubah. Dari perilaku, sifat bahkan karakter mereka. Dan banyak manusia mempunyai kesalahan yang ada. Hidup tidaklah selalu di atas, kita juga bakalan selalu di bawah. Ketika ujian itu datang menghampiri. Allah itu baik, memberikan cobaan yang sesuai dengan kemampuan. Allah itu selalu sayang, Dia selalu memberikan cobaan kepada umat-Nya untuk mendekatkan kepada diri-Nya. Hidup manusia bagaikan roda yang berputar. Yang terus berputar tanpa henti-hentinya. Dan cobaan selalu datang ketika kita lalai kepada Maha Pencipta. Allah lebih tertarik untuk membuatmu kuat dari pada hanya sekedar bahagia. Siapapun bisa bahagia, tapi tidak semua orang bisa kuat. Karena itu, permasalahan harus datang terlebih dahulu baru penyelesaiannya. Agar kamu tahu, jadi kuat itu harus di dahulukan , baru bahagia. Di kehidupan ini mungkin banyak hal yang terjadi, tidak terduga-duga dan tidak dapat di ramalkan. Hanya bisa mengand...